Konser Bertema Alam “Pugar”, Persembahan Angkatan Baru PSM Vocalista Harmonic Choir

Paduan Suara Mahasiswa (PSM) ISI Yogyakarta kembali mengadakan konser tahunan pada Sabtu (09/12/2023) di Concert Hall ISI Yogyakarta. Vocal in December (VID) merupakan puncak acara dari rangkaian penerimaan anggota baru yang diadakan oleh Vocalista Harmonic Choir. Berbeda dengan tahun lalu yang diikuti angkatan baru dan lama, pada tahun ini VID hanya diikuti oleh angkatan yang baru saja. Mengangkat tema “Pugar” yang berarti natural, konser ini memiliki filosofi kembali ke asal sebagai awal dari terbentuknya VID yang baru. Selaras dengan itu, tidak hanya tata panggung yang dirangkai dengan tema alam, balutan kostum berwarna biru muda memberikan nuansa segar dan cocok dengan lagu yang dibawakan.

Sambutan oleh Rektor ISI Yogyakarta Dr. Irwandi M.Sn. (9/12/2023)

Acara dimulai tepat pukul 19.00 WIB yang diawali sambutan dari Bapak Dr. Irwandi, M.Sn. selaku rektor ISI Yogyakarta. Adapun sambutan dari Josephine sebagai ketua pelaksana VID 2023. “Konser VID ‘Pugar’ menjadi resital bagi angkatan baru Vocalista Harmonic Choir angkatan 2023” sambut Josephine sebagai ketua pelaksana VID 2023. Ia juga menjelaskan tentang judul yang dipilih, “Konser ini dipersiapkan selama dua bulan, mengambil judul ‘Pugar’ yang merupakan tanda dalam musik yang berarti dikembalikan seperti semula.” 

Lagu “El Grillo” menceritakan tentang nyanyian jangkrik karya Josquin des Prez, disajikan sebagai pembuka  yang menghadirkan suasana asri di awal sesi acara. Di antara repertoar yang dibawakan ada satu lagu yang merupakan aransemen dari Carlo Gultom, Steven Petra, dan Luqman Wicaksono dengan judul “Alamku, Alam Kita”. Lagu tersebut merupakan gabungan dari tiga lagu anak-anak yaitu, lagu “Indah Pemandangan” dan “Ku Lihat Alam” karya A. T. Mahmud, serta lagu “Menanam Jagung” karya Ibu Soed. Lagu tersebut hadir sebagai bentuk dedikasi dari ketiga pengaransemen untuk konser pertama angkatan baru Vocalista Harmonic Choir.

Penampilan VID 2023 oleh angkatan baru PSM Vocalista Harmonic Choir (9/12/2023)

Di tengah acara lagu yang dibawakan berjudul “Da Coconut Nut” dengan Galih Suseno Aji sebagai soloisnya. Lagu yang menceritakan tentang pohon dan buah kelapa dituturkan dalam bahasa Inggris, namun dengan aksen Tagalog sehingga pelafalannya sedikit menggelitik di telinga. Dengan penampilan solois yang yang menari mengikuti alunan musik memancing gelak tawa yang menyaksikan.

Setelah rangkaian acara berakhir, hadirin kembali dibuat takjub dengan persembahan lagu “La Cucaracha” karya Robert Sund. Lagu tersebut dibawakan dengan formasi lengkap angkatan baru 2023 dan dipimpin langsung oleh Athitya Monica sebagai pengaba. Performa tersebut membawa kesan ceria bagi seisi ruangan dan dinilai sukses sebagai penutup dari konser pada malam hari itu.

Teks Oleh: Maulida Fatiha Azzahra/PRESSISI 11

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.