Menempuh Jalan Pulang Lewat Film Mudik

Apa yang akan dilakukan oleh sepasang suami-istri berpemikiran ibu kota, bila dipertemukan dengan persoalan keluarga lain dalam perjalanan mudik, padahal keduanya sendiri sedang ‘bermasalah’? Adriyanto Dewo mengarahkan pertanyaan ini dalam medium film berjudul Mudik, dengan menulis sendiri skenarionya. Film produksi LifeLike Pictures ini diperankan oleh Asmara Abigail, Putri Ayudya, Ibnu Jamil, dan Yoga Pratama. Tak banyak film arahannya yang cukup lekat di ingatan publik, selain Tabula Rasa. Itu pun dengan peran hanya sebagai sutradara, tidak merangkap sebagai penulis juga sebagaimana film ini. Namun apakah itu memengaruhi kualitas garapannya kali ini?

Sepasang suami-istri baru berlatar belakang ibu kota harus menempuh perjalanan mudik, sementara keduanya sedang saling ‘bernasalah’. Aida (Putri Ayudya) mengalami kondisi tertentu terkait perannya, sementara Firman (Ibnu Jamil) justru merahasiakan sesuatu dari istrinya sendiri. Dalam relasi yang jelas tidak harmonis ini, mereka bertemu dengan Santi (Asmara Abigail) termasuk sebuah persoalan besar terkait nyawa seseorang. Bahkan perkara-perkara kecil juga tak luput menyertainya. Walaupun takdir pertemuan Aida dan Santi mengorbankan seseorang, tapi ada secercah harapan yang terbawa oleh mereka untuk melanjutkan perjalanan. Namun, benarkah harapan ini memang akhir dari segalanya –termasuk masalah Aida dan Firman?

Poster Film Mudik karya sutradara Adriyanto Dewo

Sebagaimana ciri khas film-film lebaran, Mudik punya cara bercerita yang ringan serta family friendly. Genre road-movie-nya pun menjadi pilihan yang cukup baik untuk mengajak penonton melalui masa mudik hingga hari-hari libur lebaran. Yang patut diapresiasi kemudian, film ini tak melupakan detail-detail kecil sekalipun adegannya cuma berisi perpindahan tokoh dari satu tempat ke tempat lain. Bagaimanapun, memang semestinya demikian, karena kembali lagi pada genre road-movie, perpindahan tempat juga mengandung detail yang tak boleh dilewatkan.

Mengenai sisi akting para tokoh yang terlibat, Asmara Abigail memang rasanya lebih pas untuk memerankan sosok perempuan desa dengan penampilan seadanya, atau wanita dewasa tanpa riasan ‘ibu kota’. Ini pernah ia lakukan saat mengisi peran dalam Perempuan Tanah Jahanam. Di samping itu, tokoh-tokoh lain pun tak bisa diabaikan begitu saja. Kendati tak begitu mencolok. Lagipula, film ini menitikberatkan definisi ‘perjalanan’ di sepanjang alurnya, baik dalam hubungan antara Aida dan Firman, perjalanan mudik secara harafiah, maupun mendapat pemahaman baru dari tokoh lain.

Jujur saja, ada satu sindiran kecil tak terlupakan yang terselip dalam bentuk hubungan dengan kepolisian. Interaksi tentang ‘bantu membantu’ yang sarat sindiran dan sungguh menggelitik. Antara memengaruhi keseluruhan cerita secara umum dan langsung serta tidak, tapi tetap menarik untuk dimasukkan.
Pada akhirnya, penutup Mudik mencoba bersepaham dengan kondisi masa kini, sikap apa yang akan diambil dan tindakan apa yang akan dilakukan oleh pasangan-pasangan modern. Lebih-lebih latar belakang tokoh utama film ini memanglah masyarakat ibu kota. Topik yang terkesan mempertanyakan ide klise di kalimat teratas takkan jadi perkara penting lagi kemudian, karena toh isi filmnya tak mengecewakan.

Pesan yang begitu lekat semacam ini baru akan benar-benar terasa saat momentum menjelang klimaks cerita mulai dibuka. Keberadaan simbol dan tanda yang dihadirkan dari sejumlah aspek sinematik pun terasa lebih kental menjelang film selesai. Seperti mengubah bentuk dan dimensi bingkai, masuknya Aida ke tengah barisan warga menuju tempat Sholat Ied, serta lokasi yang digunakan untuk mengakhiri cerita. Memang agaknya aneh untuk melakukan hal yang sama pada realitas aslinya, tapi bukan tidak mungkin selama pemilihannya memang ditujukan untuk menyampaikan maksud atau pesan terakhir dari Mudik.

Mudik tentu saja sarat sindirian terhadap hal-hal yang memang dekat dengan topik serupa judulnya. Bagaimana peristiwa kecelakaan ada, permainan urusan ‘damai’, serta kerja para polisi. Lalu memasukkan masalah keluarga pun menambah variasi konfliknya. Sebab seperti yang diketahui bersama, persoalan keluarga saat momen mudik lebaran pasti berbeda antara satu rumah dengan rumah di sebelahnya.

Teks : Miftachul Arifin / Film dan Televisi 2015

Artikel ini telah tayang di website montasefilm.com pada 3 September 2020. Pengunggahan dalam website lpmpressisi.com telah melalui persetujuan pihak terkait.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.